Minigold Indonesia Beri Sponsor Tim Robot Madrasah TechnoNatura

Depok – Madrasah TechnoNatura, Kamis 29 September 2022 mendapat dukungan dari perusahaan Minigold Indonesia dalam rangka keikutsertaan team robotiknya, Team R2045 (nama team robotik Madrasah TechnoNatura) yang akan bertanding dan berkompetisi dalam ajang First Global Challenge (FGC) 2022 di Jenewa, Swiss, pada 13-16 Oktober mendatang.

Menparekraf Sandiaga Uno Beri Dukungan Untuk Tim Robot R2045 Tampil di Ajang First Global Challenge (FGC) 2022

 

Technonatura Depok - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI, Sandiaga Uno memberikan dukungan untuk team R2045, yaitu tim robot yang akan berkompetisi dalam First Global Challenge (FGC) 2022 di Jenewa, Swiss, pada 13-16 Oktober mendatang.

"Kita patut mengapresiasi prestasi dan memberikan dukungan sebesar-besarnya untuk mereka berkompetisi dalam First Global Challenge (FGC) 2022 di Jenewa, Swiss. Kita berharap mereka dapat menjadi juara dalam kompetisi bergengsi ini, " kata Sandiaga Uno dalam keterangan pers, Senin (12/9/2022).

Team Robotik Java Knights Madrasah TechnoNatura Berangkat ke Turkey

Hari ini, Rabu 9 Maret 2022, team robotik Java Knights berangkat ke Istambul, Turkey untuk mengikuti lomba robot internasional FRC (FIRST Robotic Challenge).  Team ini yang terdiri dari 16 siswa-siswi Madrasah Tsanawiyah dan Aliyah TechnoNatura dan didampingi 2 orang mentor Team akan berada di Istambul selama 10 hari untuk mengikuti serangkaian kegiatan lomba.